JAKARTA – Presiden terpilih Prabowo Subianto menegaskan kebebasan pers merupakan syarat mutlak demokrasi.
Ini disampaikan Prabowo berbicara terkait kebebasan pers dalam pidatonya setelah ditetapkan sebagai presiden secara resmi oleh KPU. Dia
“Saudara-saudara, juga rekan-rekan media pers yang bekerja keras untuk memberi berita dan memberi pengetahuan kepada rakyat Indonesia, pers yang bebas yang vital adalah syarat mutlak dari demokrasi,” kata Prabowo saat pidato di gedung KPU, Jakarta Pusat, Rabu (24/4/2024).
Prabowo pun berterima kasih atas peran media selama ini. Dia mengakui terkadang pers memang pedas di telinga.
“Walaupun kadang-kadang pedes di telinga, tapi kita tetap terima kasih sama media pers kita,” ucapnya.
Kemudian, Prabowo mengaku mendapatkan kehormatan besar dan kepercayaan besar sebagai Presiden. Dia pun berdoa agar bisa melaksanakan kepercayaan rakyat.
“Kami merasa mendapat kehormatan besar, kepercayaan besar, kami hanya mohon doa, kami mohon restu dari seluruh rakyat Indonesia, tentunya kami selalu mohon kekuatan dari Yang Maha Kuasa, agar kepercayaan yang diberikan di pundak kami mampu kami pikul, mampu kami laksanakan, dan kami mampu memberi yang terbaik untuk rakyat kita,” ujar dia. (Sumber: detik)